Sunday, March 8, 2015

Perbedaan LLG dan RTGS di Bank BCA

Banyak dari kita yang kebingungan saat akan mentransfer sejumlah uang dari BCA ke bank lain di dalam negeri karena di BCA ada pilihan mau transfer pakai LLG (Lalu Lintas Giro) atau RTGS (Real Time Gross Settlement), dan salah satunya adalah saya. Di sini saya akan menceritakan pengalaman saya mentransfer uang dari BCA ke bank lain di dalam negeri.
Suatu hari, saya akan melakukan transfer sejumlah uang dari BCA ke BRI ayah saya. Pada saat saya buka www.klikbca.com dan akan transfer sejumlah uang, saya bingung karena ada 2 pilihan cara transfer, yaitu LLG dan RTGS.
Lalu saya coba transfer dengan RTGS, ternyata biaya transfernya lumayan tinggi, yaitu Rp. 20.000, -Buru-buru saya urungkan niat saya mentransfer uang dengan RTGS. Lalu saya coba transfer dengan LLG. Ternyata biayanya jauh lebih murah, hanya sebesar Rp. 5000,- saja. Tapi saya ragu-ragu untuk transfer uang dengan LLG, karena timbul pertanyaan dalam benak saya "kapan ya uang saya akan sampai kalau saya pakai LLG?" Akhirnya saya ngga jadi transfer, tapi log out dulu untuk nyari tahu apa sih perbedaan LLG dengan RTGS itu?
Setelah saya browse sejumlah artikel tentang LLG dan RTGS, akhirnya saya menemukan sedikit titik terang tentang apa itu LLG dan RTGS, yang ternyata kalau kita mentransfer sejumlah uang dengan RTGS, akan lebih cepat sampai ke rekening tujuan daripada LLG.
Tapi kebanyakan artikel tersebut tidak menyebutkan berapa lama uang yang ditransfer akan sampai ke rekening si penerima.
Nah, akhirnya saya memberanikan diri mencoba transfer dari BCA saya ke rekening CIMB Niaga saya sendiri untuk mencari tahu berapa lama sih waktu yang dibutuhkan untuk mentransfer sejumlah uang melalui LLG dan RTGS? Karena kebetulan semua rekening saya, saya daftarkan Internet Banking, jadi saya bisa cek langsung uang transferan sudah masuk atau belum.
Pertama yang saya coba adalah RTGS, yang biayanya hmm... cukup lumayan mahal, yaitu Rp. 20.000,-
Sekitar 2 jam setelah transfer, saya cek CIMB Niaga saya, uang sudah masuk ke rekening saya.
Kemudian keesokan harinya, saya coba transfer pakai LLG, yang biayanya hanya Rp.5000,- saja.
Sore harinya saya cek rekening CIMB Niaga saya, uang juga sudah masuk ke rekening saya pada hari yang sama.
Jadi kesimpulannya, biar kita ngga kena biaya terlalu banyak, saran saya, pakai saja LLG karena kalau Nama Penerima dan Nomor Rekening si penerima benar, uang juga akan diterima pada hari yang sama juga kok.
Dan juga, lama ngga nya uang terkirim, juga tergantung dari traffic transaksi di bank yang bersangkutan. Kalau trafficnya lagi busy, bisa agak lamaan kayak pengalaman saya di atas. tapi tetap terkirim pada hari yang sama. Dan kalau trafficnya lagi ngga busy, bisa juga uang sudah diterima selang beberapa menit sesudah ditransfer. Jadi ngga usah bingung dan pusing lagi mau transfer pakai LLG atau RTGS.
Semoga pengalaman saya tadi bisa membantu anda semua yang kebingungan dengan pilihan transfer  LLG dan RTGS di bank BCA.